Akses Buku Sekolah Gratis untuk Semua Jenjang

Akses Buku Sekolah Gratis untuk Semua Jenjang

Informasi yang disuguhkan Sabyan PAUD kali ini mengenai Akses Buku Sekolah Gratis untuk Semua Jenjang  merupakan layanan disediakan oleh  Sistem Informasi Perbukuan Indonesia dengan jargon:

Buku untuk semua, akses di mana pun dan kapan pun

Layalann Akses Buku Sekolah Gratis ini ditujukan kepada Siswa, Guru, Umum dan Pelaku Perbukuan

Akses Buku Sekolah Gratis

Siswa

Jika kalian siswa PAUD, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK, disarankan masuk akun siswa. Di sini kalian dapat mengakses berbagai macam buku yang menarik, baik buku teks maupun buku nonteks. Kalian dapat memilih, membaca, dan mengunduh buku sesuai kebutuhan.

Guru

Untuk Bapak/Ibu guru, disarankan masuk akun guru. Di sini Anda dapat mengakses berbagai macam buku (buku teks dan nonteks) jenjang PAUD, SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA/SMK, data buku-buku yang sudah lolos penilaian, serta kebijakan yang terkait dengan Perbukuan.

Umum

Jika Anda bukan guru, siswa, dan pelaku perbukuan, sangat disarankan masuk akun Umum. Di sini Anda dapat mengakses berbagai macam buku teks dan nonteks dari jenjang PAUD sd. SMA/SMK, informasi buku-buku yang telah lolos Penilaian, serta Kebijakan tentang Perbukuan

Pelaku Perbukuan

Jika Anda sebagai Pelaku Perbukuan (Penulis, Penerjemah, Penyadur, Editor, Desainer, Ilustrator, Pencetak, Pengembang Buku Elektronik, Penerbit, dan Toko Buku), disarankan masuk akun Pelaku Perbukuan. Di sini Anda dapat mengakses:

  • Buku teks Kurikulum 2013, buku teks Kurikulum Merdeka, dan buku nonteks
  • Data buku yang telah lolos Penilaian
  • Data tentang Pelaku Perbukuan
  • Pembinaan Pelaku Perbukuan
  • Kebijakan terkait Perbukuan

Khusus untuk buku teks yang diterbitkan pemerintah, Anda dapat mengunduhnya file untuk cetak.

Selengkapnya silahkan kunjungi laman resminya disini

Share

One thought on “Akses Buku Sekolah Gratis untuk Semua Jenjang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *